Omzet Ratusan Juta dari Usaha Bakso Aci, Modal Cuma 500 Ribu! Emang Bisa?

 

Peracikan usaha bakso aci
Peracikan usaha bakso aci

CariUang - Usaha bakso aci banyak digandrungi oleh kalangan masyarakat terutama pemuda. Pasalnya makanan ini cukup digemari oleh banyak orang sehingga tidak heran jika penjualan senantiasa mengalami peningkatan drastis.

Table of Contents
 

Strategi Memulai Usaha Bakso Aci Modal 500 Ribu

Bisnis bakso aci kemasan bisa dilakukan hanya dengan bermodalkan uang 500 ribu. Bagaimana cara memulai bisnis bakso aci kemasan modal 500 ribu? Menurut pendapat sejumlah penjual, berikut ini cara memulai bisnis bakso aci kemasan:

1. Riset Pasar

Sejumlah pemilik bisnis bakso aci menjelaskan bahwa untuk memulai usaha tersebut dibutuhkan riset pasar. Kenapa riset pasar penting dilakukan? Riset pasar perlu dilakukan untuk mengetahui minat masyarakat terhadap produk bakso aci. 

Bagaimana cara melakukan riset pasar? Menurut pengalamanku pribadi, riset pasar bisa dilakukan dengan membuat survei berbayar ataupun wawancara. Dalam tahapan ini seorang pelaku usaha harus memiliki keahlian marketing.

2. Menyiapkan Modal Usaha Bakso Aci

Menurut pendapat beberapa pelaku usaha penjualan bakso aci, modal menjadi indikator yang wajib dipersiapkan. Berapa modal usaha bakso aci? Modal usaha bakso aci bisa ditetapkan mulai dari 500 ribu rupiah. 

Namun ada juga pemilik bisnis yang memilih untuk mengajukan proposal usaha bakso aci. Dengan mengajukan proposal usaha bakso aci ke brand tertentu maka modal yang diperlukan cenderung lebih ringan. Pastikan proposal usaha bakso aci ditujukan pada brand ternama. 

3. Proses Produksi Skala Kecil

Berpedoman pada pengalaman sukses penjual bakso aci, dalam usaha ini dibutuhkan keahlian dalam meracik kuliner tersebut. Cari resep bakso aci yang paling mudah untuk diterapkan. Dengan begitu proses pembuatan memakan waktu singkat. 

Pastikan untuk mencicipi bakso aci terlebih dahulu dan meningkatkan produksi agar daya tahan lama. Dalam produksi bakso aci skala kecil pelaku usaha bisa menerapkan sistem open order. Cara ini membantu Kamu dalam analisis suatu usaha yang berjalan. 

4. Ciptakan Varian Menu

Sejumlah pembeli beranggapan bahwa bakso aci yang lezat dan menarik terdiri dari berbagai macam menu. Kamu bisa menyediakan menu tersebut dengan mengandalkan request target penjualan yang diketahui saat riset pasar berlangsung. 

Sediakan berbagai macam bumbu yang telah diracik dan aneka topping. Semakin banyak variasi yang Kamu kembangkan maka besar potensi usaha tersebut laris manis sesuai harapan. Lakukan uji coba pada setiap varian rasa untuk menyesuaikan selera. 

5. Patok Harga Kompetitif

Sebagai seorang penjual Kamu harus memasang harga pada produk bakso aci yang ditawarkan. Dalam mematok harga diperlukan sejumlah analisis mulai dari perhitungan modal, biaya bahan baku, operasional hingga pengemasan produk. 

Lakukan riset kompetitor untuk menetapkan harga jual yang benar. Dengan begitu pembeli bisa menjangkau produk bakso aci yang Kamu tawarkan. Kamu bisa mematok harga lebih jika brand yang ditawarkan sudah memiliki ruang di hati pelanggan. 

6. Promosi dan Penjualan

Kamu juga harus mengupayakan promosi dan penjualan untuk meningkatkan keuntungan usaha bakso aci. Bagaimana cara menjual bakso aci yang benar? Kamu bisa berjualan dengan memanfaatkan keberadaan marketplace.

Pengemasan produk bakso aci untuk pengiriman ke lokasi tertentu harus rapat agar tidak mengurangi cita rasa
Pengemasan produk bakso aci untuk pengiriman ke lokasi tertentu harus rapat agar tidak mengurangi cita rasa


Agar penjualan semakin meningkat, Kamu juga bisa mengupayakan sejumlah promosi. Posting produk bakso aci ke sosial media seperti tik tok dan Instagram untuk menarik perhatian banyak orang. Dengan cara ini penjualan bakso aci bisa meningkat drastis. 

Usaha bakso aci akan optimal jika Kamu menerapkan sejumlah trik jualan tersebut. Pastikan untuk senantiasa meningkatkan keahlian berjualan agar keuntungan maksimal. Pelajari juga trik penjualan yang efektif dengan cara membaca artikel lain di website Kami. 

Baca Juga
Berbagi
Suka dengan artikel ini? Ajak temanmu membaca :D
Posting Komentar