Tips Menulis Novel Best Seller, Bisa Bikin Royalti Makin Tinggi dan Berpeluang Dijadikan Film

Ilustrasi isi novel best seller
Ilustrasi isi novel best seller

CariUang - Tips menulis novel best seller dapat diterapkan semua orang yang mempunyai hobi nulis. Menulis buku menjadi saat satu momen yang gampang-gampang susah untuk dilakukan. Pasalnya harus ada pemahaman mendalam mengenai penulisan karya tersebut.

Table of Contents
 

Tips Menulis Novel Best Seller yang Bisa Diupayakan Semua Orang

Dalam membuat buku novel yang best seller tentu karya tersebut harus mempunyai unsur unik dan diterbitkan melalui penerbit ternama. Berikut ini sejumlah tips menulis novel best seller:

1. Membuat Cerita Unik

Langkah utama yang dapat diterapkan oleh semua orang untuk menempuh novel best seller yakni menciptakan cerita unik. Bagaimana cerita dikatakan unik? 

Baca Juga: Cara Menjadi Penyanyi Terkenal Bergaji Tinggi, Hari Tua Makin Terjamin

Menurut pengalamanku dalam membaca novel best seller, cerita unik yakni ending tidak gampang ditebak dan dikemas dalam dialog tidak bertele-tele. 

2. Target Pembaca Jelas

Sejumlah novel best seller karya penulis terkenal mayoritas mempunyai target pembaca jelas. Siapa target pembaca mereka? Target pembaca mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa. 

Poin ini harus diupayakan dengan seksama lantaran mempengaruhi isi dari novel sekaligus rank yang nanti didapatkan ketika masuk penerbitan. 

3. Terapkan Unsur-unsur Karya Novel

Sebelum membuat novel, Anda harus memahami bebeberapa unsur yang dimuat mulai dari judul, tema, konflik dan lain sebagainya. Hal ini bertujuan agar novel yang dibuat memenuhi standar karya tersebut. 

Buat skema atau rancangan terlebih dahulu agar proses pembuatan novel berjalan dengan cepat. Upayakan agar menggunakan bahasa yang mudah dipahami. 

4. Jangan Plagiat

Plagiat atau menyundur karya milik orang lain merupakan salah satu tindakan yang sangat tidak diperbolehkan lantaran bisa saling merugikan. Buat karya hasil pemikiran sendiri agar tidak menimbulkan permasalahan dikemudian hari. 

Beberapa kalangan kerap kali melakukan plagiat hingga berbuntut saling tuntut. Agar hal tersebut tidak terjadi, upayakan membuat karya yang benar-benar unik. 

5. Pilih Penerbitan Ternama

Penerbit juga mempengaruhi ranting dan penjualan dari novel yang Anda buat. Oleh sebab itu, Anda wajib mempertimbangkan beberapa perihal seperti penerbitan sebelum memasuki tahapan percetakan. 

Baca Juga: Kerja Apa Biar Cepat Kaya? Ternyata Ini Profesi yang Bikin Sukses dalam Waktu Singkat!

Penerbit yang terbukti cukup populee yakni Gramedia. Anda harus mempertimbangkan royati, proses terbit , hingga kerja sama lebih lanjut sebelum tanda tangan kontrak. 

Tips menulis novel best seller dan memberikan keuntungan besar tersebut bisa diterapkan mulai sekarang. Terlebih, novel best seller berpotensi ditayangkan menjadi film.

Baca Juga
Berbagi
Suka dengan artikel ini? Ajak temanmu membaca :D
Posting Komentar