Sepi Pembeli? Ini Produk Viral yang Bisa dicoba untuk Menunjang Bisnis Online

 

Bisnis online bisa diupayakan dengan menawarkan produk viral
Bisnis online bisa diupayakan dengan menawarkan produk viral

CariUang - Produk viral terkadang dicari hampir sejumlah kalangan masyarakat untuk memenuhi trend-trend tertentu. Hal itu bisa Kamu jadikan sebagai salah satu peluang bisnis yang menjanjikan sekaligus alternatif membangun usaha jangka pendek.

Table of Contents
 

Produk Viral Apa Saja yang Bisa dijual?

Menurut sejumlah penjual online, produk yang sedang trend bisa diketahui melalui riset pasar. Bagaimana cara riset pasar bagi pemula? Kamu bisa memantau produk yang sedang trend melalui sosial media. Berikut ini deretan produk viral untuk ide jualan:

1. Kaos Sablon ( Motif dan Polos)

Berdasarkan pendapat sejumlah pemilik usaha sablon kaos, permintaan produk viral satu ini sering mengalami peningkatan. Bagaimana cara memulai usaha sablon kaos? Kamu harus memiliki modal dari segi mater, kemampuan desain dan marketing.

 

Produk kaos sablon
Produk kaos sablon


Cari supplier kaos polos yang mumpuni untuk menghasilkan produk yang sedang trend. Biasanya kaos sablon memiliki gambar atau desain menyesuaikan dengan permintaan dari pelanggan setia. Kamu bisa menempuh hal tersebut untuk mendapatkan keuntungan. 

Penjualan kaos sablon umumnya akan meningkat jika Kamu pandai melakukan promosi sekaligus memanfaatkan momentum tertentu. Sebagai contoh saat agustusan, Kamu bisa menyiapkan kaos dengan desain yang ikonik dengan momentum itu agar laris. 

2. Outfit Kekinian

Bukan menjadi rahasia umum lagi, produk viral juga ditempati oleh sejumlah outfit tertentu. Biasanya jualan online untuk pemula langsung memasuki ranah fashion satu ini. Outfit apa yang bisa dijual agar bisa ngikutin trend jualan online satu ini?

Outfit bisa dijadikan sebagai ide bisnis online
Outfit bisa dijadikan sebagai ide bisnis online


Outfit yang bisa dijual dapat disesuaikan dengan trend yang sedang terjadi di masyarakat. Biasanya setiap pembaruan selalu booming di sosial media. Hal itu bisa Kamu contek sebagai bentuk usaha menjual outfit kekinian untuk menarik pembeli. 

Menurut pengalamanku pribadi dalam mencari outfit kekinian, pihak marketplace atau e-commerce juga akan merekomendasikan produk-produk yang sedang trend. Hal ini tentu bisa dijadikan sebagai salah satu bentuk riset pasar paling mudah dan sederhana. 

3. Skincare

Jualan online untuk pemula dengan menempuh produk viral bisa juga diupayakan melalui penyediaan produk skincare. Produk skincare apa saja yang bisa dijual? Kamu bisa menjual produk-produk skincare mulai dari serun, cream wajah dan lain sebagainya. 

Produk skincare
Produk skincare


Darimana produk skincare bisa didapatkan? Kamu wajib menjalin kerja sama dengan sejumlah brand tertentu seperti Masa, MS Glow, Scarlett dan lain sebagainya. Apakah ada strategi khusus untuk menjual produk skincare dari franchise produk lain?

Jualan online untuk pemula dengan menyediakan produk skincare bisa diupayakan melalui pembuatan paket-paket. Cara ini umumnya banyak diterapkan oleh sejumlah penjual online maupun offline untuk meraup keuntungan sebanyak-banyaknya.

4. Hoodie

Produk yang lagi viral juga ditempati oleh Hoodie. Pasalnya pakaian satu ini mempunyai berbagai macam desain dan warna yang bisa disesuaikan dengan minat pembeli. Tidak hanya itu saja, menurutku Hoodie cocok dipakai laki-laki ataupun perempuan. 

Produk Hoodie
Produk Hoodie


Kamu bisa menjual Hoodie dengan membuat desain sendiri atau menjalin mitra bersama sejumlah pemilik usaha jahit. Pastikan desain hoodie menyesuaikan minat banyak orang. Biasanya desain mengalami pembaruan secara berkala. 

Umumnya produk yang lagi viral ini seringkali dijadikan sebagai pakaian saat keluar rumah lantaran lebih praktis dan nyaman. Sejumlah penjual hoodie menjelaskan bahwa fashion atau pakaian ini senantiasa mengalami peningkatan penjualan secara berkala. 

5. Aksesoris Gedget

Aksesoris hp atau Gedget juga bisa dijadikan sebagai salah satu alternatif jualan online agar mendapatkan untung besar. Aksesoris apa saja yang bisa dijual agar untung besar? Aksesoris yang bisa dijual meliputi fase, charger, TG, earphone, dan lainnya. 

Case menjadi aksesoris hp yang laris jika dijual
Case menjadi aksesoris hp yang laris jika dijual


Berdasarkan pengalamanku pribadi dalam melakukan penelusuran di sejumlah marketplace, produk viral terkait aksesoris gedget paling laris ditempati oleh case. Beberapa penjual memilih untuk menawarkan produk case sesuai dengan request pembeli. 

Sediakan sejumlah aksesori gedget dalam satu lapak atau toko agar penjualan semakin meningkat drastis. Biasanya beberapa penjual memilih untuk membangun beberapa lapak dengan menawarkan produk serupa. Hal ini agar penjualan meningkat drastis. 

6. Voucher dan Aksesoris Game

Game merupakan hiburan yang seringkali ditempuh oleh sejumlah kalangan baik laki-laki ataupun perempuan. Hal itu bisa Kamu manfaatkan untuk berjualan voucher ataupun aksesoris game tertentu untuk meningkatkan penjualan online. 

Voucher yang bisa dijual seperti kuota internet hingga pulsa biasa. Aksesoris game apa yang bisa dijual? Skin hingga perlengkapan game tertentu yang membuat permainan pengguna tampak lebih menyenangkan. Biasanya target penjualan adalah remaja laki.

Tidak hanya menjual aksesoris game, beberapa penjual juga kerap membuka jasa joki. Usaha ini cukup menguntungkan lantaran tidak membutuhkan modal. Bagi Kamu yang ahli dalam game tertentu bisa memanfaatkan peluang tersebut untuk hasilkan untung. 

7. Aksesoris Perempuan

Aksesoris perempuan seperti jam tangan, gelang, cincin, tas dan lain sebagainya menjadi produk viral yang bisa dijadikan sebagai ide jualan online. Biasanya satu orang penjual akan berfokus pada produk tertentu sehingga penjualan lebih maksimal. 

Jam tangan  tergolong aksesoris populer
Jam tangan  tergolong aksesoris populer


Sebagai contoh jualan aksesoris berupa perhiasan maka penjualan hanya fokus pada produk tersebut. Lantas gimana jika ingin menjual semuaproduk agar keuntungan meningkat secara drastis? Kamu bisa menyediakan berbagai toko dalam satu perangkat. 

Cara ini sudah banyak diterapkan oleh sejumlah penjual termasuk aku sendiri. Jadi bisa dipastikan bahwa dalam menjual produk baiknya menggunakan satu toko. Apakah aman membuat banyak toko? Aman, namun pengelolaan harus lebih cermat dan teliti. 

8. Cemilan Ringan

Beberapa penjual juga sering menawarkan produk viral berupa cemilan ringan. Cemilan ringan apa saja yang bisa ditawarkan? Cemilan ringan yang bisa ditawarkan seperti basreng, seblak kering, sosreng, makaroni, mie lidi, hingga kripik kaca. 

Makaroni termasuk camilan ringan yang viral
Makaroni termasuk camilan ringan yang viral


Produk makanan ringan apa paling diminati oleh orang-orang? Menurut penelusuran yang aku lakukan, produk makanan ringan paling diminati ditempati oleh basreng dan kripik kaca. Berdasarkan data dari tahun ke tahun penjualan selalu meningkat drastis. 

Kamu bisa membuat brand makanan ringan sendiri agar produk semakin laris dan digemari banyak orang. Bagaimana cara membuat brand sendiri? Kamu tinggal mencipta nama merk dan desain logo. Tempelkan brand pada produk cemilan. 

9. Perlengkapan Hewan Peliharaan

Bagi pecinta kucing ataupun anjing pasti ingin yang terbaik untuk hewan peliharaannya termasuk dengan memberikan sejumlah perlengkapan atau aksesoris. Aksesoris hewan turut menjadi produk jualan online untuk pemula atau sudah berpengalaman lama. 

Tawarkan berbagai macam perlengkapan hewan seperti makanan basah, makanan kering, susu, pakaian,kalung, dan lain sebagainya. Salah satu orang yang sukses menekuni produk jualan ini yakni Cici ( pemilik kucing Pororo yang sedang viral). 

Penjualan jualan satu ini cukup diminati sehingga bisa Kamu manfaatkan untuk meningkatkan pendapatan melalui jualan online. Beberapa penjual memilih menyediakan request agar permintaan pembeli bisa diupayakan. 

Produk viral tersebut bisa Kamu jadikan sebagai inspirasi jualan. Menurut sejumlah penjual, bisnis ini membutuhkan kreativitas dan keahlian marketing. Peljaei ilmu bisnis online dengan baca artikel lain di website Kami. 

Baca Juga
Berbagi
Suka dengan artikel ini? Ajak temanmu membaca :D
Posting Komentar