Platform Baca Novel Penghasil Uang Terbaru yang Terbukti Membayar


Aplikasi novel penghasil uang


CariUang - Membaca merupakan aktivitas yang mampu menambah wawasan. Namun ada sejumlah aplikasi baca novel penghasil uang yang bisa Kamu jadikan sebagai penambah pendapatan. Selain mendapat ilmu, Kamu juga bisa mendapatkan uang.

6 Platform Baca Novel Penghasil Uang

Sejumlah aplikasi baca novel yang menghasilkan uang biasanya menawarkan misi setelah kita menuntaskan bacaan. Nantinya aktivitas membaca akan menghasilkan poin yang bisa ditukar menjadi uang. Berikut aplikasi novel yang menghasilkan uang:

1. Go Novel

Go Novel merupakan situs menulis dan membaca yang mampu menghasilkan uang. Aplikasi ini cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia lantaran telah terbukti membayar. Kamu bisa memakai aplikasi ini untuk menambah penghasilan setiap hari. 

Dari aktivitas membaca Kamu akan mendapatkan poin yang bisa dijadikan uang atau membuka novel premium. Untuk menambah poin, Kamu juga bisa mengajak orang lain bergabung memakai referal. Setelah poin terkumpul maka bisa ditukar jadi uang tunai. 

2. Novelah

Selain Go Novel, Novelah juga bisa membantu Kamu untuk mendapatkan uang secara gratis. Novelah menyediakan sejumlah novel gratis yang bisa Kamu baca untuk mendapat poin. Poin itulah yang nantinya bisa ditukarkan menjadi pundi-pundi rupiah. 

Terdapat sejumlah cara lain yang bisa Kamu tempuh untuk mendapatkan uang di sini yakni dengan undang teman, menulis novel, atau berkomentar di karya orang lain. Kamu bisa menarik hadiah yang dikumpulkan menjadi saldo Dana, Go Pay, dan lain-lain.

3. Storial

Terdapat aplikasi baca dan menulis novel yang menawarkan komisi besar kepada pengguna. Storial hadir di tengah pecinta novel baik untuk baca ataupun menulis. Terdapat sejumlah bonus yang bisa Kamu dapatkan jika Kamu memenuhi misi tersedia.

Jika pembaca atas karya Kamu mencapai 500 orang, maka Kamu juga bisa mendapatkan bonus. Bagi pengguna yang memakai Storial untuk menulis biasanya akan mengambil komisi setiap bulan dengan jumlah besar terlebih jika view meningkat. 

4. Dream

Dream merupakan aplikasi novel penghasil uang yang bisa menawarkan bayaran bagi penggunanya. Situs ini menawarkan komisi jika Kamu berhasil menulis cerita dengan jumlah view tinggi. Dream sendiri sudah banyak digunakan oleh sejumlah orang. 

Komisi yang ditawarkan juga berjumlah besar terlebih jika tulisanmu berjumlah banyak. Pencairan uang hasil menulis novel bisa melalui rekening. Untuk mengoptimalkan pendapatan, Kamu bisa promosi cerita ke sosial media Sehingga pembaca banyak. 

5. Noveltoon

NovelToon merupakan aplikasi untuk baca dan menulis cerita terbaik. Situs ini membuat Kamu bosa merasakan avatar dan poin gratis dari aktivitas membaca. Poin itu bisa digunakan untuk membuka cerita yang premium atau berbayar. 

Bagi Kamu yang tertarik untuk menulis cerita, maka bisa mengajukan kontrak sesuai kemampuan. Masing-masing kontrak mempunyai kelebihan dan kekurangan yang bisa Kamu jadikan pertimbangan. 

6. Wattpad

Wattpad merupakan aplikasi baca novel sekaligus untuk menulis. Terdapat sejumlah cerita menarik yang bisa Kamu dapatkan dari aplikasi Wattpad. Dari aktivitas baca Kamu bisa mendapatkan poin. Poin itu bisa Kamu pakai untuk membeli novel premium.

Tidak hanya itu saja, Kamu juga bisa menulis cerita untuk mendapatkan bayaran tinggi. Banyak penulis yang berhasil meraup keuntungan ratusan juta dari aplikasi wattpad. Uang bisa dicairkan ke rekening bank ataupun e-wallet. 

Deretan aplikasi novel penghasil uang di atas bisa Kamu jadikan alternatif menambah pendapatan. Tutorial lain untuk menghasilkan uang bisa Kamu terapkan setelah membaca artikel yang tersedia di website ini. 

Baca Juga
Berbagi
Suka dengan artikel ini? Ajak temanmu membaca :D
Posting Komentar