Jangan Sampai Keliru, Ini Cara Jualan Online di Instagram Ads Bagi Pemula


Agar laris manis, Kamu bisa jualan online pakai Instagram Ads


CariUang - Jualan online saaat ini bisa dilakukan dengan memakai sejumlah alternatif. Salah satu alternatif yang bisa Kamu tempuh yaitu dengan memakai Instagram bisnis. Cara jualan online di Instagram juga tergolong mudah sehingga cocok bagi pemula. 

Deretan Cara Jualan Online di Instagram yang Bisa diikuti

Untuk berjualan di Instagram sebenarnya sama saja dengan platform lainnya. Bahkan Kamu bisa berjualan sekaligus promosi hanya dengan satu perangkat. Berikut ini langkah jualan online di Instagram Ads bagi pemula agar semakin untung besar:

1. Siapkan Akun Bisnis

Langkah pertama yang harus Kamu siapan untuk berjualan online di Instagram yaitu memiliki akun bisnis. Akun bisnis ini digunakan sebagai lapak untuk menampilkan produk jualan sekaligus media promosi untuk menjaring sejumlah pelanggan baru. 

Lengkapi sejumlah informasi di akun Instagram tersebut dengan baik dan benar sehingga akun tidak tampak seperti penipuan. Berdasarkan pendapat semua orang, membeli belanjaan di Instagram cenderung harus melihat informasi akun lebih dulu. 

2. Pakai Instagram Ads

Setelah Kamu memiliki akun Instagram bisnis, langkah berikutnya yang bisa ditempuh yakni promosi produk. Jika kamu pernah melihat story dan feed Instagram dengan tulisan ‘sponsored’ berarti iklan tersebut sedang menggunakan fitur Ads untuk promosi. 

Ads sendiri merupakan alternatif untuk membangun iklan di Instagram. Menariknya fitur ini bisa Kamu sesuaikan dengan budget yang dimiliki. Kamu juga bisa menampilkan iklan tersebut di story, feed maupun reels hingga tertaut di akun Facebook milikmu. 

3. Buat Konten Menarik

Akun Instagram yang digunakan jualan oleh perusahaan ternama seperti brand kecantikan rata-rata membuat konten menarik. Konten tersebut bisa berupa tips atau informasi bermanfaat lainnya yang masih berkaitan erat dengan produk jualan. 

Misal menjual produk kecantikan buat konten dengan tema serupa. Cara ini mengharuskan Kamu mempunyai kemampuan untuk mengelola akun Instagram sekaligus menyiapkan konten menarik untuk mendapatkan pelanggan yang luas. 

4. Pakai Linktree

Terdapat fitur mencantumkan link pada bio Instagram. Alternatif ini bisa Kamu pakai untuk mencantumkan jalan pintas akses seluruh informasi seperti katalog produk. Kamu juga bisa mencantumkan Linktree yang berisi beberapa hal terkait ide jualan. 

Dengan mencantumkan Linktree, orang lain bisa mendapatkan informasi tanpa harus bertanya pada customer servis online. Untuk membuat Linktree, Kamu bisa mempelajari seluruh tutorial yang disediakan oleh google sehingga tidak perlu melakukan pembelian.

5. Pakai Fitur Instagram Shop

Fitur Instagram shop bisa Kamu pakai sebagai cara jualan online di Instagram. Fitur ini sudah ada sejak tahun 2020 yang memudahkan pengguna untuk berjualan online. Kamu bisa membuat katalog produk secara digital, memosting produk dan harganya.

Katalog dan produk yang Kamu posting nantinya akan muncul di Instagram Shop sehingga berpotensi dilirik banyak orang. Keberadaan fitur ini membuat produk jualan Kamu Kamu semakin laris manis hanya dengan memakai satu aplikasi yaitu Instagram.

6. Buat Testimoni

Agar penjualan semakin laris manis dan mendapatkan kepercayaan tersendiri di benak orang-orang, Kamu bisa menyiapkan testimoni dalam bentuk foto. Testimoni bisa diposting ke story' sehingga bisa meyakinkan pembeli. 

Testimoni yang telah diposting di story' nantinya cantumkan ke sorotan sehingga tidak hilang dalam kurun waktu tertentu. Hindari membuat testimoni palsu lantaran bisa merusak pasaran. 

Dengan menerapkan cara jualan online di Instagram tersebut, Kamu bisa berjualan sekaligus promosi hanya dengan satu aplikasi. Hal ini tentu menjadi salah satu keuntungan yang wajib Kamu miliki.

Baca Juga
Berbagi
Suka dengan artikel ini? Ajak temanmu membaca :D
Posting Komentar